Peter Shilton: Pickford Layak Dihargai Mahal

Peter Shilton: Pickford Layak Dihargai Mahal
Jordan Pickford (c) AFP

Bola.net - - Kiper legendaris Inggris, Peter Shilton mengklaim bahwa Jordan Pickford memang layak dihargai mahal, bahkan dia bisa menjadi kiper termahal di dunia.

Saat ini, nama Pickford memang tengah santer dikaitkan kepindahannya ke klub lain setelah Sunderland, klub yang dia bela terdegradasi ke Championship.

Kabar yang beredar menyebutkan bahwa Everton dan Sunderland saat ini tengah menegoisasikan transfer tersebut. Kedua tim kabarnya sepakat pada angka 30 juta poundsterling.

Banyak yang menilai bahwa harga 30 juta poundsterling untuk kiper yang baru berusia 23 tahun itu kemahalan. Namun tidak menurut Peter Shilton.

"Uang dalam jumlah seperti inilah yang seharusnya memang dikeluarkan klub untuk kiper-kiper," ujarnya kepada BBC Radio 5 Live.

"Untuk seseorang seperti Jordan Pickford, yang masih muda dan memiliki potensi besar, jumlah tersebut tak terlihat besar," tandasnya.