Pesona Wilshere Bikin Xavi Terpesona

Pesona Wilshere Bikin Xavi Terpesona
Jack Wilshere (c) AFP
- Mantan maestro lini tengah , , menyebut Jack Wilshere sebagai pemain yang sangat bertalenta dan tak nampak seperti pemain yang berasal dari Inggris.


Wilshere memang diakui sebagai pemain yang memiliki skill olah bola di atas rasa-rata. Visinya dalam bermain juga sangat bagus. Tak heran jika Arsene Wenger kerap mengandalkannya di lini tengah .


Sayangnya Wilshere termasuk pemain yang doyan cedera. Saat ini saja, ia masih harus menjalani perawatan di ruang medis akibat mengalami cedera retak tulang kaki. Ia pun belum bermain sekalipun pada musim ini.


Xavi mengakui bahwa Wilshere adalah seorang pemain yang berkualitas. Bahkan menurutnya, jika gelandang berusia 23 tahun itu tak kerap tumbang, maka ia akan jadi pemain yang bisa menjadi andalan Arsenal maupun timnas Inggris.


"Ia bermain dengan fantastis melawan kami (Barcelona, pada tahun 2011). Kita juga tak boleh lupa bahw saat itu ia masih berusia 20 atau 21 tahun. Sungguh disayangkan ia kerap mengalami cedera dalam dua tahun terakhir," ujar Xavi pada Sport.


"Jika ia bisa rutin bermain, ia mungkin bisa menjadi pembeda baik bagi Arsenal maupun timnas Inggris. Ia berbeda dari para pemain Inggris lainnya. Walaupun ia juga cemerlang bermain di tipe sepakbola yang mengandalkan fisik, ia juga sangat bertalenta, diberi anugerah dalam mengumpan dan ia tak memberikan bola pada lawan dengan mudah. Ia tak nampak seperti pemain yang berasal dari Inggris," serunya. [initial]


 (spo/dim)