
Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer memberikan pandangannya terkait gosip ia akan membeli bek tengah baru. Solskjaer mengindikasikan kabar itu tidak benar karena ia masih memiliki Eric Bailly di daftar pemainnya.
Sejak akhir musim 2019/20, berhembus kabar bahwa Manchester United ingin membeli bek tengah baru. Mereka ingin mencari tandem yang lebih bagus untuk Harry Maguire di jantung pertahanan MU.
Desakan untuk membeli bek tengah baru semakin menguat setelah pertandingan akhir pekan kemarin. Victor Lindelof kembali membuat blunder sehingga MU kalah dari Crystal Palace.
Advertisement
Solskjaer menyebut bahwa ia mungkin tidak akan membeli bek tengah baru. "Kalian jangan melupakan Eric Bailly," buka Solskjaer kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Sudah Semakin Kuat
Solskjaer menilai bek asal Pantai Gading itu akan menjadi tambahan tenaga yang bagus untuk MU, terutama setelah ia pulih sepenuhnya dari cedera.
"Musim lalu, ia absen hingga bulan Februari, itu berarti ia tidak bermain selama setengah musim lamanya."
"Namun ia sudah kembali dan sekarang ia sudah jauh lebih kuat dan semakin kuat jelang akhir musim. Dia terlihat lebih kuat sekarang."
Bakal Diandalkan
Solskjaer menyebut bahwa Bailly akan mendapatkan peran yang besar di skuat MU musim ini.
Jadi ia merasa MU tidak perlu membeli bek tengah baru di bursa transfer kali ini.
"Saya rasa kita akan banyak melihat Eric bermain musim ini. Ia terlihat sangat kuat di sesi latihan." ujarnya.
Opsi Lain
MU juga punya beberapa opsi bek tengah yang bisa mereka gunakan di musim ini.
Ada Axel Tuanzebe dan Chris Smalling yang siap bermain untuk Setan Merah.
(MUTV)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 September 2020 21:53
Ini Lima Bukti Alex Telles Lebih Gacor dari Para Bek Sayap Manchester United
-
Liga Inggris 20 September 2020 19:24
Usai Dikalahkan Palace, Shaw Minta Manchester United Beli Dua Amunisi Baru
-
Liga Inggris 20 September 2020 17:29
Leeds United Tawarkan Daniel James Jalan Keluar dari Manchester United
-
Liga Inggris 20 September 2020 16:30
Disia-siakan MU, Jose Mourinho Siap Selamatkan Karier Jesse Lingard
-
Liga Inggris 20 September 2020 15:51
Manchester United Berniat Jual Sergio Romero, Siapa Berminat?
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 16:17
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 16:16
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 15:53
-
Otomotif 23 Maret 2025 15:53
-
Otomotif 23 Maret 2025 15:52
-
Otomotif 23 Maret 2025 15:51
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...