Persebaya Belum Terima Undangan Piala Jenderal Soedirman

Persebaya Belum Terima Undangan Piala Jenderal Soedirman
Ram Surahman (c) Fafa Wahab
- Manajemen Persebaya Surabaya mengaku belum menerima undangan dari Mahaka Sports terkait pelaksanaan turnamen Jenderal Soedirman. Padahal Persebaya dan Persipura Jayapura merupakan dua klub yang diharapkan oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi bisa mengikuti turnamen ini.


Salah seorang pengurus Persebaya, Ram Surahman mengatakan bahwa sampai dengan saat ini belum ada undangan yang masuk dari Mahaka. "Katanya seluruh tim peserta sudah menerima undangan sejak Kamis malam. Tapi sampai dengan pagi ini kami belum terima apapun," ucap Ram kepada Bola.net, Jumat (23/10) pagi.


Menurut informasi dari sejumlah sumber, turnamen Piala Jenderal Soedirman akan diikuti oleh 15 klub. Sebanyak 13 di antaranya adalah tim-tim Indonesia Super League (ISL) yang menjadi peserta Piala Presiden 2015 kemarin. Sementara dua slot klub yang tersisa diprediksi akan diberikan kepada Persipura dan Persebaya.


Apalagi selepas turnamen Piala Presiden 2015, Menpora Imam Nahrawi sudah berpesan agar turnamen Piala Jenderal Soedirman melibatkan Persipura dan Persebaya. "Kami pada dasarnya siap mengikuti turnamen ini. Apalagi tim kami sudah berlatih secara intens pada sebulan terakhir ini," tutup Ram. (faw/dzi)