
Bola.net - - Bintang Manchester City Leroy Sane menyadari kalau dirinya harus terus menunjukkan performa yang bagus jika tidak mau tersingkir dari skuat utama.
Sane bergabung dengan City pada tahun 2016 setelah ditransfer dari Schalke. Pemain Jerman itu memang sempat menjalani start yang lambat di Etihad Stadium sebelum akhirnya menjadi pilihan utama Josep Guardiola.
Sane pada musim ini sudah mencetak delapan gol dan tujuh assist dari 17 pertandingan di semua ajang kompetisi. Sane mengakui kalau persaingan di skuat City sangat ketat sehingga dirinya harus terus meningkatkan performanya.
"Setiap pemain tahu jika ia tidak memberikan yang terbaik, tampil bagus dan mempertahankan level tinggi – maka ada pemain lain yang pantas bermain," kata Sane di situs resmi klub.
"Itulah kenapa sangat bagus bagi setiap pemain merasakan tekanan ini, untuk semakin tampil bagus di setiap pertandingan. Ini membantu tim."
City sendiri saat ini berada di puncak klasemen sementara Premier League dengan koleksi 31 poin setelah menjalani 11 pertandingan. Mereka unggul delapan poin dari rival terdekatnya Manchester United.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 10 November 2017 20:20
-
Liga Inggris 10 November 2017 15:20
-
Liga Inggris 10 November 2017 15:10
-
Liga Inggris 10 November 2017 14:45
Ranieri Klaim Chelsea Dikalahkan Kekuatan Finansial Pesaingnya
-
Liga Inggris 10 November 2017 13:30
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:28
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 20:18
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:06
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 19:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:31
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:29
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...