
Bola.net - Direktur olahraga Arsenal, Edu buka suara terkait hasil undian perempat final Liga Champions 2023/2024. Ia menyebut timnya tidak akan takut berhadapan dengan Bayern Munchen.
Kemarin, UEFA telah menggelar undian perempat final Liga Champions 2023/2024. Dari hasil tersebut, Arsenal akan dipertemukan dengan jawara Jerman, Bayern Munchen.
Arsenal punya sejarah buruk saat bertemu dengan Bayern Munchen. Terakhir kali kedua tim bertemu, Arsenal dihajar dengan agregat 10-2.
Advertisement
Edu sendiri tidak takut Arsenal berhadapan dengan Bayern Munchen sekali lagi. "Ini pertandingan yang indah untuk dimainkan," buka Edu di laman resmi Arsenal.
Simak komentar lengkapnya di bawah ini.
Lawan yang Berat
Edu tidak menampik bahwa Bayern Munchen bukan lawan yang enteng untuk ditaklukkan Arsenal. Namun ia pede The Gunners mampu memberikan perlawanan kepada The Bavaria.
"Kami akan menghadapi sebuah tim yang sangat berpengalaman di kompetisi ini. Mereka juga punya banyak pemain yang luar biasa," sambung Edu.
"Namun kami punya momentum yang bagus. Kami sangat antusias berhadapan dengan mereka dan kita lihat apakah kami bisa lolos ke babak berikutnya."
Momentum Positif
Menurut Edu, Arsenal saat ini sedang berada dalam momentum positif. Ia yakin dengan momentum ini Arsenal sanggup untuk menghantam Bayern Munchen dan lolos ke semifinal.
"Performa tim dan juga pemain kami saat ini sangatlah menarik. Kami sedang memainkan permainan terbaik kami," sambung Edu.
"Mari kita lanjutkan apa yang sedang kami lakukan dan kita lihat nanti seberapa jauh kami bisa melangkah," pungkasnya.
Leg Pertama
Untuk leg pertama perempat final ini akan digelar di Emirates Stadium.
Pertandingan ini akan digelar pada tanggal 10 April 2024 mendatang.
Klasemen Premier League
(Arsenal FC)
Baca Juga:
- Berlian Norwegia Ini Masuk Radar Arsenal
- Bayern Munchen Jumpa Arsenal, Thomas Muller: Ane Tunggu Lu, Havertz!
- Jadwal Lengkap Premier League 2023/2024 di SCTV dan Vidio
- Jadwal Lengkap Perempat Final Liga Champions 2023/2024
- Catatan Tragis Arsenal Kala Jumpa Bayern Munchen di Liga Champions: Pernah Kena Geprek '10-2'
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...