Pernah Bantai MU, Thomas Tuchel Waspadai Watford

Pernah Bantai MU, Thomas Tuchel Waspadai Watford
Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel. (c) AP Photo

Bola.net - Manajer Chelsea Thomas Tuchel mewaspadai Watford. Dia menilai tim asuhan Claudio Ranieri tersebut berpeluang besar menyulitkan timnya.

Chelsea akan menantang tuan rumah Watford pada laga pekan ke-14 Premier League, Kamis (2/12/2021) dini hari WIB. Duel tersebut bakal berlangsung di Vicarage Road.

Chelsea sekarang sedang berada dalam performa yang bagus jelang pertandingan ini. Saat ini, The Blues berada di puncak klasemen dengan koleksi 30 poin dari 13 laga.

Watford sendiri belum mampu menunjukkan permainan terbaiknya setelah ditangani Ranieri. Sempat mengalahkan Manchester United dengan skor 4-1, mereka kemudian kalah dengan skor 4-2 dari Leicester City.

1 dari 3 halaman

Waspadai Watford

Watford saat ini menghuni peringkat ke-17 dan terpaut tiga angka dari zona merah. Kendati demikian, Tuchel menilai The Hornets akan jadi lawan yang berbahaya bagi timnya.

"Kami melihat perbedaan data dan gaya permainan sejak dia bergabung dengan klub. Mereka bermain dengan lebih percaya diri, terutama di kandang," kata Tuchel di laman resmi klub.

"Mereka mencoba menerapkan juga tekanan tinggi, mereka sangat aktif, mereka mencoba untuk berani dan berani, mereka mendapatkan hasil yang bagus melawan Man United.

"Mereka mencoba bermain lebih emosional, dengan lebih banyak usaha, mendapat dukungan penonton di belakang mereka, mereka bisa menciptakan suasana yang membantu mereka."

2 dari 3 halaman

Pertama Kali Lawan Ranieri

Bagi Tuchel, ini adalah pertemuan pertamanya melawan Ranieri. Tuchel pun menaruh rasa hormat kepada mantan manajer Chelsea tersebut.

“Claudio Ranieri berbicara untuk dirinya sendiri, apa yang dia lakukan di Premier League dan dia menangani begitu banyak klub, jadi dia adalah pelatih yang berpengalaman," lanjutnya.

"Senang bertemu dengannya, ini pertama kalinya saya bertemu langsung dengannya dan bermain melawannya, tetapi kami akan melakukan yang terbaik untuk bisa mendapatkan tiga poin besok di pertandingan ini."