
Bola.net - Klub Premier League, Arsenal dilaporkan ingin memperkuat lini serang mereka di tahun 2023 nanti. The Gunners dilaporkan ingin merekrut Hakan Calhanoglu dari Inter Milan.
Musim ini, Arsenal jadi kejutan di Premier League. Tim asal London Utara itu menunjukkan performa yang impresif di mana mereka kini memuncaki klasemen sementara Premier League.
Meski lagi tampil on fire, Mikel Arteta masih ingin memperkuat timnya. Ia ingin mendatangkan beberapa pemain baru di tahun 2023 ini agar Arsenal bisa lebih konsisten.
Advertisement
Dilansir Inter Live, Arsenal saat ini sedang mengarahkan radar mereka ke Italia. Mereka ingin membajak Hakan Calhanoglu dari Inter Milan.
Mengapa Arsenal meminati Calhanoglu? Simak selengkapnya di bawah ini.
Butuh Playmaker Baru
Menurut laporan tersebut, Mikel Arteta sedang mencari playmaker baru untuk tim mereka.
Di musim ini, Arteta merasa terlalu bergantung pada sosok Martin Odegaard. Jadi ia butuh pemain yang bisa jadi pelapis sekaligus pesaing sang playmaker.
Calhanoglu sendiri punya track record yang bagus selama di Italia. Jadi ia menilai pemain timnas Turki itu bisa jadi opsi yang bagus bagi timnya.
Bakal Sulit
Laporan yang sama juga mengklaim bahwa Arsenal bakal kesulitan untuk membajak Calhanoglu dari Inter Milan.
Simone Inzaghi selaku pelatih Inter Milan ogah berpisah dengan sang playmaker. Ia menilai Calhanoglu adalah salah satu pilar utama Inter Milan saat ini.
Jadi ia sudah menginstruksikan manajemen Inter untuk menolak semua tawaran yang masuk untuk mantan pemain AC Milan tersebut di tahun 2023 nanti.
Kontrak Masih Panjang
Inter Milan sendiri saat ini berada dalam posisi yang cukup kuat untuk mempertahankan Calhanoglu.
Sang playmaker masih terikat kontrak hingga tahun 2024 jadi Inter tidak perlu buru-buru menjualnya.
Klasemen Premier League
(Inter Live)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 30 November 2022 20:46
-
Liga Inggris 30 November 2022 11:57
Ada 3 Klub Premier League yang Cocok Buat Cody Gakpo, Termasuk MU
-
Piala Dunia 29 November 2022 18:42
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 20 Maret 2025 04:58
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 03:58
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 03:15
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:55
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:43
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:03
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...