Perihal Michu, Swansea City Berusaha Realistis

Perihal Michu, Swansea City Berusaha Realistis
Miguel Perez Cuesta. (c) AFP
Bola.net - Direktur umum Swansea City, Chris Coleman mengaku timnya sangat kewalahan menjaga sang bintang, Michu untuk tetap bertahan di Liberty Stadium. Namun, ia baru akan melepas penyerang asal Spanyol tersebut bila menemui harga yang cocok.

Performa impresif pemain yang memiliki nama lengkap Miguel Perez Cuesta pada musim 2012/13 memang memukau banyak mata klub-klub elit eropa. Chelsea, Arsenal dan Atletico Madrid dikabarkan tengah mengamati permainan Michu.

Namun, sang direktur bersikukuh mempertahankan Michu. Bagaimana tidak, pemain yang didatangkan dari Rayo Vallecano seharga £2.5 juta pounds itu telah berbicara banyak di papan top skor Premier League.

"Kami berada di situasi yang sulit. Untuk kami, menjaga pemain bintang agar tetap bertahan sangat susah." ujar Chris Coleman seperti dikutip soccerway.

"Sekuat-kuatnya Swansea menahan Michu, mereka tidak bisa menolak tawaran yang bagus. Kami bisa bilang bahwa Michu tidak jual, namun semua pemain memiliki harga yang pantas." pungkasnya dengan tegas.[initial]

Liga Spanyol - CR7 dan Messi Tepis Rivalitas di Antara Keduanya (sw/rdt)