Performa Meroket, Sane Akui Tiru Messi

Performa Meroket, Sane Akui Tiru Messi
Leroy Sane (c) AFP

Bola.net - - Winger Manchester City, Leroy Sane angkat suara di balik peningkatan performanya musim ini. Sane menyebut Josep Guardiola memintanya untuk bermain dengan bebas seperti mega bintang Barcelona, Lionel Messi.

Sosok Sane sendiri merupakan salah satu pembelian pertama Josep Guardiola sebagai manajer Manchester City. Ia dibeli dari klub Jerman, Schalke 04 dengan mahar transfer mencapai 37 juta pounds.

Sempat kesulitan di musim lalu, performa Sane meroket musim ini. Sejauh ini ia sudah mencetak 9 gol dan 11 assist bagi The Citizens, sehingga timnya kini kokoh di puncak klasemen EPl.

Lionel Messi.Lionel Messi.

Sane sendiri menyebut peningkatan performanya ini tidak terlepas dari saran yang diberikan oleh sang manajer. "Saya butuh waktu untuk menyesuaikan diri dengan Premier League, dengan orang-orang di klub ini," buka Sane kepada Guardian.

"Saya perlu menemukan kepercayaan diri saya. Pep bilang kepada saya untuk bermain bebas seperti Messi, namun tidak mencontoh permainan MEssi karena itu mustahil."

"Dia bilang agar saya bermain dengan bebas seperti Messi, bersenang-senang di atas lapangan dan melakukan apa yang dilakukan seorang striker ketika berada di area berbahaya lawan, yaitu antara membuat assist atau melepaskan tembakan." tandas pemuda 22 tahun tersebut.