Performa Liverpool Bantu Program Diet Brendan Rodgers

Performa Liverpool Bantu Program Diet Brendan Rodgers
Rodgers sukses jalankan program diet berkat Liverpool. (c) AFP
Bola.net - Penampilan klub Liverpool yang kian membaik di ajang Premier League dinilai berpengaruh besar, pada kesuksesan program diet sang manajer, Brendan Rodgers.

Musim lalu ketika baru saja tiba di Anfield, tubuh pria asal Irlandia utara itu memang terlihat cukup gemuk. Namun sejak akhir musim lalu, ia telah memperlihatkan kebiasaan barunya untuk menjaga kebugaran, salah satunya dengan menu latihan khusus di Melwood.

Dilaporkan jika Rodgers selalu datang lebih awal dari para pemain, dan memulai lari di lapangan latihan pada pukul setengah delapan pagi. Bagi Rodgers, kebugaran tubuhnya merupakan hal penting, sebagaimana dibuktikannya kala memanjat gunung Kilimanjaro pada tahun 2011 silam.

Terkait penggemukan yang sempat dialaminya, faktor buruknya performa Liverpool di awal musim lalu, plus meninggalnya kedua orang tua Rodgers dianggap sebagai penyebabnya. Namun revolusi yang dilakukannya di skuat The Reds rupanya juga berimbas baik pada perubahan tubuh sang manajer.

[initial] (tdm/atg)