Performa Lebih Meyakinkan, Manchester United Diprediksi Bisa Kalahkan Aston Villa

Performa Lebih Meyakinkan, Manchester United Diprediksi Bisa Kalahkan Aston Villa
Marcus Rashford (tengah) merayakan gol bersama para pemain Manchester United usai menjebol gawang Tottenham pada laga pekan ke-21 Liga Inggris 2023/2024, Minggu (14/1/2024) WIB. (c) AP Photo/Dave Thompson

Bola.net - Legenda Arsenal, Paul Merson membeberkan prediksinya terkait laga Aston Villa vs Manchester United. Ia sedikit menjagokan Setan Merah bisa memenangkan pertandingan ini.

Malam ini, Premier League akan menggelar sebuah laga seru di Villa Park. Tuan rumah, Aston Villa akan menjamu Manchester United.

Kedua tim ini saat ini lagi bersaing untuk finish di empat besar. Alhasil pertandingan ini diprediksi akan berjalan dengan seru.

Merson menyebut bahwa laga ini memang akan berjalan sengit sejak awal. "Jika anda tanya saya dua minggu yang lalu mengenai laga ini, maka saya tidak ragu bilang Aston Villa bakal memenangkan pertandingan ini," ungkap Merson kepada Sportskeeda.

Baca analisis legenda Arsenal itu di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Performa Jeblok

Performa Jeblok

Duel antarpemain di laga Aston Villa vs Chelsea, putaran keempat Piala FA 2023/2024 (c) AP Photo/Rui Vieira

Menurut Merson, Aston Villa punya rekor yang bagus saat bermain di Villa Park pada musim ini.

Namun ia menilai performa kandang The Villans belakangan ini mulai menurun saat bermain di Villa Park.

"Sebelum ini, Villa menang 15 kali beruntun di kandang mereka. Namun dua laga kandang terakhir mereka terutama saat menghadapi Sheffield United sungguh meresahkan," sambung Merson.

2 dari 4 halaman

Tamu Lebih Meyakinkan

Tamu Lebih Meyakinkan

Pemain Manchester United merayakan gol Kobbie Mainoo ke gawang Wolverhampton di Premier League 2023/2024, Jumat (2/2/2024). (c) AP Photo/Rui Vieira

Lebih lanjut, Merson menyebut bahwa Manchester United belakangan ini lagi on fire. Jadi ia menilai Setan Merah bisa mendapatkan poin di laga ini.

"Manchester United saat ini sangat berbahaya dengan serangan balik cepat mereka. Mereka juga berada dalam performa yang bagus dan saya tidak bisa melihat Villa mampu meredam mereka," sambung Merson.

"Saya biasanya tidak menjagokan Manchester United menang tandang, namun kita bisa lihat performa Villa di kandang belakangan ini lagi kurang bagus. Saya pribadi memprediksi laga ini berakhir 2-2, namun jika saya harus memilih siapa yang menang, maka saya akan memilih Manchester United," pungkasnya.

3 dari 4 halaman

Balas Dendam

Balas Dendam

Leander Dendoncker menjebol gawang Andre Onana di laga Manchester United vs Aston Villa di pekan ke-19 Premier League 2023/2024 di Old Trafford, Rabu (27/12/2023) dini hari WIB. (c) AP Photo/Dave Thompson

Aston Villa sendiri mengusung misi balas dendam saat menghadapi Manchester United.

Pasalnya mereka kalah 3-2 di Old Trafford pada bulan Desember 2023 kemarin sehingga mereka ingin balas dendam di Villa Park.