
Bola.net - Sebuah pujian diberikan Michael Owen kepada Aaron Wan-Bissaka. Ia menilai sang bek mulai membuktikan dirinya bahwa ia memang layak jadi bek kanan utama Manchester United.
Di musim 2022/23 ini, Wan-Bissaka mengalami situasi yang kurang baik. Ia lebih banyak duduk di bangku cadangan setelah ia kalah bersaing dengan Diogo Dalot.
Namun belakangan ini Wan-Bissaka diberi kesempatan untuk unjuk gigi oleh Erik Ten Hag. Sang bek tidak menyia-nyiakan kesempatan itu dan tampil memukau di sisi kanan pertahanan United.
Advertisement
Owen mengaku terkesan melihat penampilan Wan-Bissaka belakangan ini. "Dia [Wan-Bissaka] mulai menunjukkan penampilan yang bagus belakangan ini," ujar Owen kepada Premier League Production.
Baca komentar lengkap eks striker MU itu di bawah ini.
Mimpi Buruk Winger
Menurut Owen, Wan-Bissaka memiliki kemampuan bertahan yang bagus. Ia menilai para winger lawan selalu kesulitan menghadapi sang bek.
"Saya rasa tidak ada winger yang mau berhadapan dengan Wan-Bissaka. Kita tahu ia punya kemampuan melepaskan tekel yang sangat akurat dan itu kerap menjadi pembeda," sambung Owen.
"Para winger kerap dibuat kesulitan jika mereka dihadapkan dengan Wan-Bissaka dan saya bisa bilang tidak ada winger yang senang berhadapan dengan Wan-Bissaka."
Semakin Membaik
Owen mengakui bahwa Wan-Bissaka memang masih kurang dalam aspek membantu serangannya. Namun ia menilai sang bek terus berkembang dan menunjukkan tanda-tanda yang bagus.
"Kita tahu, Manchester United menginginkan bek sayap yang tidak hanya bagus dalam bertahan namun juga piawai maju ke depan membantu serangan. Di aspek inilah ia masih kurang," beber Owen.
"Dia memang masih kesulitan untuk membawa bola dan maju ke depan untuk membantu serangan. Namun saya rasa ia mulai memperbaiki aspek itu dan ia semakin membaik dari hari ke hari," imbuhnya.
Laga Berikutnya
Manchester United akan melakoni laga tandang di akhir pekan nanti. Setan Merah akan bertamu ke Emirates Stadium untuk menghadapi Arsenal di lanjutan EPL 2022/23.
Wan-Bissaka berpotensi menjadi starter di laga ini karena Diogo Dalot dilaporkan masih belum fit untuk tampil di laga ini.
Klasemen Premier League
(Premier League Production)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 19 Januari 2023 21:57
Jamu Manchester United, Arsenal Tanpa Gelandang Tangguh Ini?
-
Liga Inggris 19 Januari 2023 21:39
Manchester United Sepakat Lepas Anthony Elanga ke Borussia Dortmund?
-
Liga Inggris 19 Januari 2023 21:29
Legenda Inggris Sarankan Manchester United Pertahankan Harry Maguire
-
Liga Inggris 19 Januari 2023 21:09
-
Liga Inggris 19 Januari 2023 20:09
Ini Penyebab MU Ditahan Imbang Crystal Palace Versi Bruno Fernandes
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...