Performa Batshuayi Mendapat Kritikan dari Eks Chelsea

Performa Batshuayi Mendapat Kritikan dari Eks Chelsea
Michy Batshuayi (c) AFP

Bola.net - - Mantan gelandang Chelsea Ray Wilkins melontarkan kritikan pada Michy Batshuayi yang dianggapnya tampil tak sesuai standar klub.

Saat ini, Batshuayi menjadi andalan lini serang tim asuhan Antonio Conte tersebut. Pasalnya bomber utama The Blues yakni Alvaro Morata mengalami cedera dan diprediksi harus beristirahat selama sekitar empat pekan.

Akhir pekan kemarin, Chelsea bertandang ke markas Crystal Palace di Selhurst Park. Di sana Palace berhasil menang 2-1 dan itu adalah kemenangan perdana tim berjuluk The Eagles tersebut pada musim ini.

Dari pertandingan tersebut, Wilkins lantas memberikan penilaian terkait performa Batshuayi. Ia menganggap striker asal Belgia itu tak punya kualitas yang memadai untuk tampil di lini serang The Blues.

Alvaro MorataAlvaro Morata

"Morata telah tampil dengan sangat baik di depan memang, tapi bagi saya ia bukan Diego Costa," ujarnya pada Sky Sports News.

"Sekarang kita telah kehilangan dirinya (karena cedera) kita harus bergantung pada Batshuayi, yang pada hari Sabtu sedikit tampil tak sesuai standar," cetus Wilkins.

"Pergerakannya hampir tidak ada dan tidak berfaedah, yang harus ditampilkan di lini depan Chelsea harusnya adalah penampilan kelas satu," tegasnya.