Perez: Main di Ukraina Bantu Saya Gabung Arsenal

Perez: Main di Ukraina Bantu Saya Gabung Arsenal
Lucas Perez Berudel Dengan Pemain Southampton (c) AFP
- Pemain anyar , Lucas Perez, percaya bahwa pengalamannya bermain di Ukraina membuatnya lebih dewasa, hingga akhirnya bisa bergabung dengan tim Inggris.


Perez mendarat di Arsenal setelah dibeli dengan harga 17 juta pounds dari Deportivo La Coruna.


"Hanya ada beberapa dari kami yang punya kans bermain di Ukraina, saya pergi dengan dua pemain Spanyol lainnya. Itu adalah kesempatan bermain di Eropa dan kami bertiga memutuskan untuk mengambilnya. Saya menghabiskan tiga tahun di sana, itu berat," tutur Perez pada Arsenal Player.


"Namun itu adalah pengalaman yang bagus, karena saya banyak belajar mengenai kehidupan. Hal tersebut membantu saya menjadi lebih dewasa sebagai pemain dan pribadi. Saya kemudian sadar bahwa saya ingin bermain di Spanyol, Inggris, atau liga besar lainnya, dan bermain untuk tim besar seperti Arsenal."


"Karir saya terus menanjak sejak saat itu, saat saya pergi dari Ukraina. Saya merasa amat bahagia. Saya kini ada di klub besar dan ingin membuktikan pemain seperti apa saya." [initial]




 (exp/rer)