Perez Akui Tak Punya Masalah dengan Sanchez

Perez Akui Tak Punya Masalah dengan Sanchez
Alexis Sanchez (c) CameraSport

Bola.net - - Lucas Perez mengungkap bahwa ia punya hubungan yang sempurna dengan rekannya di , Alexis Sanchez, meski keduanya terus bersaing untuk memperebutkan tempat sebagai striker utama tim.

Perez merupakan salah satu pemain anyar yang dibeli oleh Arsenal di akhir bursa transfer musim panas dari Deportivo La Coruna. Ia didatangkan untuk memperkuat lini depan klub, lantaran Olivier Giroud masih harus absen usai ia membela Prancis di Euro 2016, dan Wenger sendiri akhirnya justru memilih memainkan Sanchez di lini depan.

Pemain Chile beradaptasi dengan baik di posisinya, ia mampu memanfaatkan umpan dari Mesut Ozil, Theo Walcott, dan Alex-Oxlade Chamberlain dengan baik. Sementara Perez, ia makin sulit untuk masuk ke tim inti, setelah sebelumnya mengalami cedera lutut.

Sosok berusia 28 tahun belakangan ini sudah kembali pulih, namun ia lantas membuka tabir mengenai hubungannya dengan Sanchez.

"Saya sudah mengenal Alexis dengan baik, saya sudah melihat dia bermain di klub dan timnas," tutur Perez di laman resmi klub.

"Dia cepat, memiliki skill dan juga sosok yang hebat. Dia amat baik dan saya memiliki hubungan yang sempurna dengannya. Saya berharap kami bisa terus seperti ini."

Arsenal baru saja kalah 0-2 dari Southampton dan tersingkir dari Piala Liga.