Percaya Tim, Klopp Tak Belanja Musim Dingin

Percaya Tim, Klopp Tak Belanja Musim Dingin
(c) AFP
- Jurgen Klopp menaruh kepercayaan pada timnya dengan komposisi yang ada saat ini. Itu artinya, tidak bakal belanja pemain baru di bursa musim dingin nanti. Klopp lebih memilih melakukannya pada musim panas mendatang.


Kapten Jordan Henderson bakal segera kembali setelah absen selama beberapa pekan. Sementara itu, pemulihan cedera Jon Flanagan dan Mamadou Sakho juga berjalan lancar.


"Jon Flanagan akan kembali minggu depan, kemudian kami akan memiliki dua bek kiri dan dua bek kanan. Saya rasa kami tak perlu melihat pemain lain hanya karena mereka berharga £20 juta (mahal). Kami punya empat bek sentral saat Mama (Sakho) kembali nanti," kata sang manajer The Reds seperti dikutip Goal International.


"Di lapangan tengah, Hendo (Henderson) juga akan kembali. Itu seperti opsi baru bagi kami. Kami memiliki pemain-pemain ofensif dan striker lebih banyak daripada tim-tim lain, jadi di mana slot kosongnya?."


"Januari nanti, kami tak tahu seberapa sering kami harus bermain, mungkin setiap tiga hari sekali. Jadi, kami harus mempersiapkan diri," pungkasnya. [initial]


 (gl/gia)