Percaya Frank Lampard, Mari Bersabar Menunggu Perkembangan Chelsea

Percaya Frank Lampard, Mari Bersabar Menunggu Perkembangan Chelsea
Pelatih Chelsea, Frank Lampard. (c) AP Photo

Bola.net - Gianfranco Zola mengajak fans Chelsea bersabar menunggu perkembangan tim dan terus mendukung Frank Lampard. Dia yakin Lampard masih butuh waktu memperbaiki masalah dan mengembangkan timnya.

Lampard tak lagi bisa duduk nyaman di kursi pelatih Chelsea usai rentetan hasil buruk sejak Desember lalu. Teranyar, Chelsea dihajar 1-3 oleh Manchester City akhir pekan kemarin.

Masalah The Blues cukup banyak, termasuk cedera pemain-pemain inti, dan tudingan bahwa Lampard tidak bisa memaksimalkan pemain-pemain terbaiknya.

Pasalnya, pihak klub telah mengeluarkan sekitar 250 juta pounds untuk membelikan pemain baru musim panas kemarin.

Lalu apa kata Zola? Selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!

1 dari 2 halaman

Memang bermasalah

Pertama-tama, Zola mengakui bahwa situasi Chelsea saat ini buruk, tapi menurutnya tidak perlu khawatir berlebihan. Dia yakin Lampard punya segalanya untuk melewati masa-masa sulit ini, hanya butuh waktu dan dukungan penuh.

"Ya, jelas situasinya tidak ideal, jika tidak seharusnya obrolan ini tidak perlu," buka Zola kepada talkSPORT.

"Ada beberapa masalah yang perlu dibereskan, jelas perlu ada perkembangan, tapi saya yakin Frank punya potensi, kemampuan, dan dia punya skuad apik untuk memperbaiki situasi."

"Itu sudah jelas dan bagi saya tidak perlu diragukan lagi," imbuhnya.

2 dari 2 halaman

Percaya pelatih

Zola sendiri pernah bekerja sebagai asisten pelatih Chelsea, dia tahu betul bagaimana posisi Lampard sekarang. Sebab itu, menurutnya yang dibutuhkan Lampard saat ini adalah waktu untuk bekerja dengan tenang dan mengembangkan tim.

"Keseimbangan permainan perlu lebih baik lagi, tapi itu akan segera tiba melalui kerja keras dan pengalaman. Ini bukan hal yang tercipta dengan mudah dalam sepekan atau sebulan," sambung Zola.

"Ekspektasinya sangat tinggi dan tuntutan klub adalah untuk meraih hasil apik dan meraih trofi."

"Saya memahami situasi yang dihadapi Frank sekarang, terkadang ini adalah soal keyakinan dan memercayai bahwa sang pelatih bisa bekerja dengan baik," tutupnya.

Sumber: talkSPORT