Perasaan Bellerin Ketika Fans Arsenal Menyanyikan Namanya

Perasaan Bellerin Ketika Fans Arsenal Menyanyikan Namanya
Hector Bellerin (c) AFC
Bola.net - Suporter biasa menyanyikan lagu atau chant yang ditujukan untuk salah satu pemain untuk memberi semangat. Dengan cara itu, para pemain pun memang mendapat dorongan moril lebih kuat. Hal ini juga dirasakan oleh pemain muda Arsenal, Hector Bellerin.

Pemain 20 tahun tersebut mengaku pertama kali mendapat chant dari pendukung Arsenal ketika bertandang ke markas QPR musim kemarin. Pada awalnya, ia sempat tak percaya bahwa dirinya mendapat penghormatan seperti itu.

"Saya ingat pertama kali saya mendengarnya yaitu ketika kami bermain laga tandang lawan QPR. Saya mulai mendengar suara seperti menyebut Bellerin dan saya berpikir, 'apakah itu benar-benar lagu untuk saya?'. Dan kemudian mereka menyanyikannya." kenang Bellerin, dikutip dari www.arsenal.com.

"Ketika itu terjadi untuk pertama kalinya, rasanya seperti anugerah dan itu adalah pengalaman hebat." tandas pemain asal Spanyol tersebut. [initial]

 (afc/shd)