
Bola.net - Manajer Manchester City, Josep Guardiola mewanti-wanti anak asuhnya untuk tidak meremehkan Manchester United. Ia percaya Setan Merah bakal jadi lawan yang berat untuk timnya.
Manchester City mendapat jatah tandang di pekan ke-10 EPL 2023/2024. Sang juara bertahan akan mampir ke Old Trafford untuk menghadapi Manchester United.
Di atas kertas, Manchester City lebih diunggulkan di laga ini ketimbang sang tuan rumah. Maklum, City performanya jauh stabil ketimbang sang tuan rumah dalam sembilan pertandingan pertama EPL musim ini.
Advertisement
Namun Pep menilai City bakal salah besar jika meremehkan Setan Merah. "Mau siapapun manajernya, Manchester United selalu menjadi lawan yang tangguh untuk ditaklukkan," buka Pep Guardiola kepada laman resmi Man City.
Simak komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Paket Lengkap
Pep menilai saat ini merupakan saat yang kurang bagus untuk menghadapi Manchester United.
Ia menilai kepercayaan diri Setan Merah mulai pulih usai menang tiga kali beruntun sehingga ia yakin duel ini akan berjalan dengan sengit.
"Mereka punya pemain-pemain berkualitas dalam tim mereka. Mereka punya stadion dan karakter yang luar biasa, dan mereka juga berada dalam momentum yang bagus saat ini," sambung sang manajer.
Tidak Bisa Remehkan
Pep yakin bahwa start angin-anginan Manchester United sejauh ini tidak bisa dijadikan tolak ukur kemampuan Setan Merah.
Ia tahu betul jika City meremehkan sang tetangga, mereka bisa menderita di Old Trafford nanti.
"Mereka sanggup mencetak banyak gol, dan kami tahu betul kualitas yang mereka miliki. Mereka selalu menjadi tim yang bagus jadi kami harus memberikan yang terbaik di laga ini," ia menandaskan.
Pincang
Manchester City agak pincang saat menghadapi Manchester United nanti.
Nathan Ake harus absen karena skorsing, sementara Kevin De Bruyne juga bakal absen karena masih cedera.
Klasemen Premier League
(Man City FC)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 26 Oktober 2023 23:51
-
Liga Inggris 26 Oktober 2023 18:19
Normalnya, Manchester City Bakal Menang di Derby Manchester, Tapi...
-
Liga Champions 26 Oktober 2023 11:52
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...