
Bola.net - - Ilkay Gundogan menjadi salah satu pemain yang sempat merasakan dilatih oleh dua pelatih top dunia yakni Josep Guardiola dan Jurgen Klopp. Menurut Gundogan, kedua pelatih memiliki cara melatih yang berbeda.
Gundogan bermain di bawah asuhan Klopp saat masih membela Borussia Dortmund. Pemain kebangsaan Jerman ini kemudian berkesempatan dilatih oleh Pep Guardiola saat musim ini memutuskan untuk pindah ke Manchester City.
"Keduanya adalah pelatih kelas dunia dengan kualitas masing-masing. Keduanya pelatih yang bergairah, bahkan jika itu diekspresikan dengan cara yang berbeda," buka Gundogan kepada Bild.
Menurut Gundogan, Pep adalah tipikal pelatih pemikir. Pep adalah sosok yang serius jika sudah berurusan dengan taktik. Pelatih asal Spanyol ini juga memiliki kharisma yang besar.
"Pep selalu memikirkan situasi dengan cara yang berbeda dan memiliki solusi yang berbeda. Tidak ada pelatih sepertinya. Pep memiliki kharisma yang besar," ulas Gundogan.
"Semua orang yang mengenalnya dengan pandangan sepakbola yang selalu tampil dominan dan itu sudah terbukti sukses."
Sementara itu, terkait Klopp, Gundogan melihatnya sebagai sosok yang atraktif. Klopp adalah pria yang menyenangkan dan bisa membuat orang yang berada disekitarnya tertawa dan menyukainya.
"Klopp memiliki spektrum yang sangat besar terkait hal-hal yang bisa dilakukan. Dia bisa membuat orang terpikat, membuat mereka tertawa, sehingga Anda akan menjadi penggemarnya dengan cepat," tutup Gundogan.
Baca Ini Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Desember 2016 22:32
Kalah Lawan Everton dan City, Arsenal Diminta Segera Berbenah
-
Open Play 20 Desember 2016 15:57
-
Liga Inggris 20 Desember 2016 12:50
-
Liga Inggris 20 Desember 2016 12:40
-
Liga Inggris 20 Desember 2016 12:20
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:15
-
Otomotif 21 Maret 2025 14:53
-
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025 14:45
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 14:15
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 14:15
-
Liga Italia 21 Maret 2025 14:13
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...