
Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer buka-bukaan terkait performa timnya tadi malam. Solskjaer menyebut penyakit utama timnya adalah tidak bisa mengalirkan bola dengan baik.
Manchester United kemarin malam bertandang ke St James Park. Mereka mengincar kemenangan saat berhadapan dengan Newcastle di pertandingan pekan kedelapan EPL musim ini.
Menargetkan kemenangan di laga ini, namun pada prakteknya United tampil sangat buruk melawan tuan rumah. Gawang mereka juga bobol di babak kedua melalui tembakan sang debutan, Matty Longstaff.
Advertisement
Solskjaer tidak membantah bahwa performa timnya sangat mengecewakan di laga itu. "Permainan kami hari ini sangat mengecewakan," beber Solskjaer kepada Sportsmole.
Baca komentar lengkap sang pelatih di bawah ini.
Tidak Buat Peluang
Solskjaer juga merasa kesal melihat para pemainnya yang seakan kesulitan membuat peluang matang bagi tim mereka.
"Kami tidak menciptakan cukup banyak peluang untuk memenangkan pertandingan ini. Itu adalah rangkuman apa yang terjadi hari ini."
"Di babak pertama saya tidak bisa melihat kami akan mencetak gol karena kami benar-benar tampil sangat mengecewakan di babak pertama."
Aliran Bola Buruk
Solskjaer juga mengungkapkan bahwa timnya tidak mengalirkan bola dengan baik sehingga permainan mereka benar-benar buruk.
"Kami terlihat seperti menguasai bola tetapi kami tidak mampu mengontrol itu. Kami seperti memegang kentang yang panas sehingga bola hanya melompat-lompat antar kaki pemain kami."
"Di babak kedua permainan kami sudah lebih baik. Namun anda bisa lihat kami gagal mengantisipasi serangan balik, terutama saat mereka menciptakan gol." ia menambahkan.
Laga Berikutnya
Manchester United sendiri dinanti sebuah partai besar setelah jeda Internasional.
Mereka akan menjamu Liverpool di Old Trafford pada pertandingan pekan kesembilan EPL nanti.
(Sportsmole)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 6 Oktober 2019 21:36
Wayne Rooney Prediksi Liverpool Jadi Juara Premier League 2019-20
-
Liga Inggris 6 Oktober 2019 20:57
-
Liga Inggris 6 Oktober 2019 20:30
-
Liga Inggris 6 Oktober 2019 20:26
-
Liga Inggris 6 Oktober 2019 17:00
2 Hal yang Dibutuhkan Solskjaer: Waktu yang Cukup dan Lima Pemain Baru
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 20:57
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...