Penyakit Liverpool: Mendominasi dan Punya Sejumlah Peluang, Tapi Mandul

Penyakit Liverpool: Mendominasi dan Punya Sejumlah Peluang, Tapi Mandul
Penyerang Newcastle, Allan Saint-Maximin, dikepung oleh dua pemain Liverpool Thiago Alcantara dan Ozan Kabak di Anfield, Sabtu (24/04/2021) malam WIB. (c) Pool AFP via AP Photo

Bola.net - Gelandang Liverpool Thiago Alcantara mengatakan The Reds percuma saja bisa mendominasi jalannya sebuah laga jika tak bisa menuntaskan peluang-peluang yang dimilikinya.

Liverpool musim ini tak tampil setajam sebelumnya. Mereka masih bisa mendominasi penguasaan bola.

Mereka juga kadang masih bisa menciptakan sejumlah peluang, Tapi, lini serang Liverpool gagal menuntaskan banyak peluang tersebut.

Contohnya yang dilakukan Sadio Mane dan Roberto Firmino. Hal tersebut terlihat di laga lawan Newcastle pada pekan ke-33 EPL 2020-21 akhir pekan kemarin.

1 dari 2 halaman

Kecewanya Thiago

Saat melawan Newcastle, Liverpool bisa unggul lebih dahulu melalui Mohamed Salah. Mereka punya sejumlah peluang untuk bisa mencetak gol tambahan namun menyia-nyiakannya.

Pada akhirnya Liverpool dipaksa gigit jari karena Newcastle kemudian bisa memaksakan hasil imbang 1-1 dengan gol telat dari Joe Willock. Thiago Alcantara pun mengaku kecewa dengan dengan 'penyakit' alias  kebiasaan The Reds yang gagal mengunci kemenangan meski berhasil mendominasi jalannya pertandingan.

“Kami pasti bisa mencetak banyak gol di babak pertama tetapi pada akhirnya, Anda mendominasi permainan, menang 1-0 jadi Anda harus menutup pertandingan dengan 1-0. Itulah inti dari olahraga ini," ujarnya pada situs resmi Liverpool.

“Tujuan Anda adalah untuk menang dan kami tidak pantas memenangkan pertandingan ini karena kami kebobolan. Ini pasti menciptakan kekecewaan dalam tim [ketika peluang tidak diambil]. Kami berada dalam energi tinggi membawa permainan di babak pertama, dengan banyak peluang," tuturnya.

“Dan ketika kami tidak mencetak gol, sepertinya tim kami kalah, tetapi itu tidak terjadi - kami mencoba untuk mengambil pola pikir untuk babak kedua tetapi kami tidak berhasil seperti yang seharusnya," keluhnya.

2 dari 2 halaman

Gol Kedua

Thiago Alcantara mengatakan jika saja saat itu Liverpool bisa mencetak satu gol lagi saja ke gawang Newcastle, maka jalannya pertandingan akan berbeda. Bahkan ia yakin The Reds bisa menang atas The Magpies.

“Ini tentang mencetak gol. Kami mencetak gol sangat awal dan kemudian kami memiliki banyak peluang untuk mencetak lebih banyak gol," ucap Thiago.

“Jika kami mencetak dua gol, permainan terbuka untuk kami dan jika kami mencetak gol kami merasa lebih nyaman dengan permainan kami juga dan tim lain terbuka dan kami bahkan bisa mencetak lebih banyak. Tapi begitulah adanya. Ketika Anda tidak mencetak gol, Anda [bisa] kebobolan."

Setelah melawan Newcastle, Liverpool kini harus menjalani laga big match. Thiago Alcantara dkk ditunggu oleh Manchester United.

(Liverpoolfc.com)