
Bola.net - - Gelandang , Cesc Fabregas, belum lama ini mengatakan bahwa ia akan terus mengambil resiko dengan umpan-umpan yang ia lepaskan.
Fabregas sudah menjadi salah satu pemain yang tampil konsisten di lini tengah Chelsea dalam dua tahun terakhir, namun kini ia tak masuk dalam rencana utama manajer Antonio Conte.
Manajer Italia lebih sering menurunkan duet N'Golo Kante dan Nemanja Matic di lini tengah, dengan formasi favoritnya 3-4-3, yang membuat Fabregas tak banyak turun di Premier League.
Namun demikian, sang pemain masih mampu memberikan enam assist di liga, dan ia mengatakan tidak ingin mengubah gaya bermainnya yang terkesan individualistis.
Cesc Fabregas
"Ketika anda melihat statistik, contohnya, anda melihat seorang gelandang yang bermain di posisi saya dan anda bilang dia punya akurasi 95 persen, dia tidak kehilangan bola," tutur Fabregas menurut Chelsea TV.
"Namun saya akan selalu kehilangan bola, karena saya mengambil banyak resiko. Saya senang memberikan umpan matang, saya melihat striker bergerak dan saya akan mengambil kesempatan. Saya bisa melepas umpan sederhana, namun itu bukan saya."
"Saya selalu suka memberikan umpan pada striker, untuk menciptakan peluang dan mencetak lebih banyak gol."
Chelsea saat ini tengah unggul sembilan angka di puncak klasemen dan akan menjamu mantan tim Fabregas, Arsenal, akhir pekan ini.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 2 Februari 2017 23:58
-
Liga Inggris 2 Februari 2017 23:13
Klopp Beri Tanggapan atas Tudingan Mourinho soal Perlakukan Wasit
-
Liga Inggris 2 Februari 2017 22:40
-
Liga Inggris 2 Februari 2017 21:20
-
Liga Inggris 2 Februari 2017 19:44
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:29
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...