
Bola.net - - Legenda Manchester United Roy Keane menganggap banyak pemain yang saat ini sebenarnya tak pantas untuk memperkuat skuat Setan Merah.
Pernyataan itu terlontar dari mulutnya setelah menyaksikan Setan Merah dihabisi oleh Liverpool di Anfield dengan skor 3-1. Saat itu The Reds benar-benar mendominasi MU hampir selama 90 menit.
Liverpool mendominasi penguasaan bola dan MU pun dipaksa untuk terus bertahan selama hampir 90 menit. United juga tak kuasa membendung pasukan Jurgen Klopp yang puluhan kali melepas tembakan ke lini pertahanan mereka, meski tak semuanya tepat menyasar gawang David De Gea.
Advertisement
Kekalahan ini membuat MU mencatatkan start terburuk di liga dalam 28 tahun terakhir. Sekarang United hanya bisa meraih 26 poin dari 17 pertandingan.
Tak Pantas Bela MU
Usai pertandingan, Keane memberikan penilaiannya dengan tegas terhadap para pemain MU. Menurutnya, sebagian pemain yang ada sekarang memang bagus tapi tak cukup bagus untuk membela United.
"Liverpool mendominasi setiap aspek pertandingan: penguasaan bola, gol, tembakan, tendangan sudut..." keluhnya pada Sky Sports.
"Itu adalah kecemasan besar saya sebelum pertandingan. Saya melihat United dan berpikir, 'apakah mereka akan benar-benar ketahuan hari ini?' Dan itu memang kejadian. Ini adalah kekhawatiran besar bagi United ke depannya," cetusnya.
"Saya yakin banyak pemain yang bermain untuk Manchester United hari ini tidak cukup bagus untuk Manchester United. Saya pikir mereka pemain bagus - tetapi tidak cukup bagus untuk Manchester United," tegas Keane.
Investasi Lagi
Keane kemudian meminta manajemen MU untuk segera mengatasi masalah itu. Caranya dengan berinvestasi alias tak perlu berpikir dua kali untuk membeli pemain-pemain baru.
"Saya pikir para pemain di luar sana hari ini sudah memberikan yang terbaik. Saya hanya berpikir mereka kurang bagus," kata Keane.
"Secara bertahan mereka kurang bagus. Saya tahu orang akan mengatakan mereka sudah menghabiskan uang untuk beberapa pemain bertahan tetapi mereka belum cukup bagus. Pergi dan beli pemain lagi. Anda adalah Manchester United. Klub besar," serunya.
"Secara defensif Anda harus mendapatkan semacam fondasi untuk maju. Anda harus mencoba untuk meraih beberapa clean sheet. Mereka tampil berantakan. Jika Liverpool benar-benar tampil dalam performa terbaiknya di 10 atau 15 menit terakhir mereka bisa saja mencetak empat atau lima gol," klaimnya.
Berita Video
Berita video Time Out yang membahas tentang tiga alasan Manchester United wajib memecat Jose Mourinho. Apa saja alasannya?
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 16 Desember 2018 23:42
-
Liga Inggris 16 Desember 2018 23:10
Liverpool vs Manchester United: Mourinho Sebut Salah Punya Kekuatan Nuklir!
-
Liga Inggris 16 Desember 2018 23:00
Terungkap, Pesan Memphis Depay ke Jose Mourinho Sebelum Tinggalkan MU
-
Liga Inggris 16 Desember 2018 22:06
Rio Ferdinand Memprediksi Liverpool vs Manchester United Berakhir Imbang
-
Liga Champions 16 Desember 2018 22:00
Mourinho Ogah Pikirkan Lawan MU di Babak 16 Besar Liga Champions
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 13:45
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:45
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:41
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 13:31
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:30
-
Bola Dunia Lainnya 21 Maret 2025 13:16
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...