
Bola.net - Donny van de Beek akhirnya dikenalkan sebagai pemain baru Everton, Selasa (1/2/2022) dini hari WIB. Dia bakal mendapatkan kesempatan pembuktian diri sampai akhir musim.
Kepergian Van de Beek dari Manchester United tidak mengejutkan. Sudah 18 bulan dia kesulitan di sana, tidak benar-benar mendapatkan kesempatan untuk membuktikan diri.
Begitu bursa transfer Januari 2022 dibuka, gosip kepergian Van de Beek menguat. Dia sempat didekati oleh Crystal Palace, bahkan hampir mencapai kesepakatan.
Advertisement
Meski begitu, Everton tiba-tiba memasuki pemburuan dan Van de Beek langsung memilih klub Merseyside itu. Apa alasannya?
Tawaran Frank Lampard
Van de Beek dapat disebut sebagai salah satu pembelian pertama Frank Lampard, pelatih baru Everton. Lampard ditunjuk menggantikan Rafael Benitez yang dianggap gagal.
Menariknya, faktor Lampard ternyata berpengaruh besar bagi Van de Beek. Dia lebih mengenal Lampard dan filosofi sepak bolanya.
"Saya menjalani pertemuan yang sangat positif dengan pelatih [Lampard]. Kami punya gagasan yang sama soal sepak bola dan dia berpengaruh besar dalam keputusan saya," ujar Van de Beek di laman resmi Evertonfc.
Pernah lawan Lampard
Ini bukan pertama kalinya Lampard melatih klub Premier League. Van de Beek juga pernah berhadapan langsung dengan Lampard di lapangan. Dia tahu bisa belajar dari legenda Inggris itu.
"Saya bermain melawan dia ketika saya masih di Ajax, dan dia pernah menjadi manajer Chelsea, jadi dia mengenal saya sebagai pemain," sambung Van de Beek.
"Saya bisa belajar banyak darinya sebab dia berada di posisi yang sedikit mirip, yaitu seorang gelandang yang bisa mencetak banyak gol."
Bantuan Lampard
Kini Van de Beek punya kesempatan untuk membuktikan diri, setidaknya dalam empat bulan sampai akhir musim nanti. Seharusnya dia mendapatkan lebih banyak kesempatan bermain.
"Saya ingin berkembang bersama Everton. Selalu ada hal yang bisa lebih baik dan saya bekerja setiap hari untuk melakukan itu," tutup Van de Beek.
Sumber: Everton
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
- Manchester United Blokir Kepindahan Jesse Lingard yang Banjir Tawaran, Ada Apa Ya?
- Resmi, Donny van de Beek Dikenalkan Sebagai Pemain Baru Everton
- Liverpool Umumkan Kepergian Nat Phillips ke Bournemouth
- Fix! Phil Jones Batal Pindah dari Manchester United
- Liverpool Mau Lepas Origi? Ini Tiga Klub yang Bersedia Menampungnya
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 31 Januari 2022 23:47
-
Liga Inggris 31 Januari 2022 22:00
-
Liga Inggris 31 Januari 2022 21:45
Liverpool Mau Lepas Origi? Ini Tiga Klub yang Bersedia Menampungnya
-
Liga Inggris 31 Januari 2022 21:30
-
Liga Inggris 31 Januari 2022 21:20
Manchester City Resmikan Transfer Julian Alvarez dari River Plate
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:46
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:45
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 15:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:20
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:15
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...