Pengakuan Van Gaal Soal Keputusan Lepas Chicharito dan Van Persie

Pengakuan Van Gaal Soal Keputusan Lepas Chicharito dan Van Persie
Louis van Gaal (c) Manutd
- Louis van Gaal belum lama ini membuat pengakuan soal keputusannya melepas Robin van Persie dan Javier Hernandez dari Manchester United musim panas lalu.


Tanpa dua pemain tersebut, United hanya punya Wayne Rooney dan Anthony Martial di lini depan, yang musim ini baru bisa membuat enam gol di Premier League.


Pada Goal International, manajer asal Belanda mengatakan: "Saya tidak percaya pada atmosfer kompetisi yang terlalu ketat. Saya percaya pada adanya keyakinan dan rasa percaya diri. Mungkin ini salah, namun saya sudah melakukannya selama ini.


"Kami bisa saja mempertahankan semua striker, namun kemudian akan ada banyak striker di bangku cadangan. Mereka tidak akan bahagia, mereka ingin pergi. Itulah yang terjadi pada Hernandez, ia ingin pergi, dan saya tak bisa membayangkan ia bisa terus bermain di sini.


"Terlalu banyak striker dengan kualitas yang sama akan memberi terlalu banyak tekanan, namun sekarang saya hanya tinggal memberi rasa percaya diri pada pemain yang ada di sini." [initial]


 (gl/rer)