Penasaran, Erik Ten Hag Ingin Jajal Wonderkid MU ini di Pra Musim 2022

Penasaran, Erik Ten Hag Ingin Jajal Wonderkid MU ini di Pra Musim 2022
Ekspresi Facundo Pellistri usai membobol gawang Derby County, Minggu (18/7/2021) (c) MUFC Official

Bola.net - Satu lagi pemain muda yang dilaporkan akan dijajal Erik Ten Hag di musim panas ini. Sang manajer tertarik menjajal kemampuan Facundo Pellistri di skuatnya pada pra musim kali ini.

Erik Ten Hag saat ini tengah mempersiapkan pra musim Manchester United. Ia ingin menggembleng skuat Setan Merah agar mereka siap menjalani musim 2021/22.

Erik Ten Hag sendiri berencana memberikan kesempatan kepada beberapa pemain muda MU. Ia menilai ada beberapa pemain potensial yang bisa diorbitkan ke tim utama Setan Merah.

Dilansir Manchester Evening News, Ada satu pemain MU yang bakal dijajal Ten Hag di musim panas ini. Ia adalah winger muda MU, Facundo Pellistri.

Simak situasi Pellistri di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Ingin Dijajal

Pellistri merupakan salah satu pemain terakhir yang direkrut Ole Gunnar Solskjaer. Ia dibeli dari Penarol pada tahun 2020 silam.

Namun ia kesulitan menembus tim utama MU. Sehingga dua musim terakhir ia dipinjamkan ke Deportivo Alaves.

Seperti yang diketahui, Alaves terdegradasi ke Segunda Division. Jadi Pellistri harus kembali ke MU di musim panas ini.

2 dari 4 halaman

Bakal Dijajal

Menurut laporan tersebut, Erik Ten Hag tertarik menjajal kemampuan Pellistri. Karena ia kekurangan winger kanan di timnya.

Pellistri dinilai bakal cocok untuk timnya. Apalagi ia mendapatkan laporan sang winger tampil cukup apik selama di Spanyol.

Jadi Ten Hag akan memberikan kesempatan sang winger unjuk gigi di skuatnya sebelum memutuskan apakah ia akan dipertahankan atau dipinjamkan ke klub lain.

3 dari 4 halaman

Ingin Bermain Reguler

Pellistri sendiri dilaporkan membuka diri bertahan di MU. Namun ia ingin bermain reguler di musim depan.

Sang winger mengincar satu tiket ke Piala Dunia 2022 bersama Uruguay. Jadi ia butuh bermain secara reguler.