
Bola.net - - Manajer , Arsene Wenger, menutup kemungkinan menjual para pemainnya di Januari demi menjaga kans mereka bermain di Piala Dunia.
Sejumlah penggawa Gunners bisa dicoret dari skuat tim nasional mereka jelang Rusia 2018 jika tak segera mendapat kans main reguler.
Jack Wilshere, Theo Walcott, dan Olivier Giroud merupakan beberapa pemain yang tengah membutuhkan menit bermain demi menjaga peluang bermain di turnamen antarbangsa tahun depan.
Namun Wenger menegaskan bahwa ia takkan membiarkan kepentingan individu menjadi faktor penentu kebijakan transfernya di klub.
"Saya ingin mempertahankan skuat. Kami sudah memastikan diri lolos ke babak berikutnya di Liga Europa dan itu artinya kami takkan merampingkan skuat," tutur Wenger di Goal International.
Para pemain Arsenal rayakan gol penalti Sanchez
"Kami masih bermain di Piala Liga. Piala FA belum bergulir, Liga Europa akan dimainkan lagi nanti, kami juga masih harus turun di Premier League dan berupaya finish di empat besar. Anda tak ingin tim jadi lebih lemah."
"Saya harus mempertimbangkan kepentingan para pemain, namun kepentingan klub akan terus jadi faktor dominan. Saya tidak boleh terlalu berat ke kepentingan tim nasional."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 7 Desember 2017 22:52
-
Liga Inggris 7 Desember 2017 18:01
-
Liga Eropa UEFA 7 Desember 2017 13:59
-
Liga Eropa UEFA 7 Desember 2017 13:58
-
Liga Inggris 7 Desember 2017 03:16
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 05:11
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...