Pemainnya Percaya Chelsea Bisa Juara, Apa Tanggapan Lampard?

Pemainnya Percaya Chelsea Bisa Juara, Apa Tanggapan Lampard?
Manajer Chelsea, Frank Lampard (c) AP Photo

Bola.net - Baru-baru ini, Callum Hudson-Odoi mengatakan bahwa Chelsea adalah salah satu calon juara Premier League 2020/21. Apa tanggapan sang manajer Frank Lampard tentang klaim pemainnya itu?

Chelsea memenangi empat dari delapan laga yang sudah mereka mainkan di Premier League musim ini. Chelsea baru kalah sekali. Yang paling hebat, Chelsea telah mencetak 20 gol dan baru kebobolan 10 gol.

Dengan pemain-pemain baru berkualitas, seperti Kai Havertz, Timo Werner, Thiago Silva, Edouard Mendy hingga Hakim Ziyech, Chelsea tampil impresif. Wajar jika Hudson-Odoi percaya kalau The Blues bisa merengkuh gelar juara liga musim ini.

1 dari 2 halaman

Lampard Paham, Kok

Lampard Paham, Kok

Callum Hudson-Odoi (c) AP Photo

"Dia anak muda. Dia sangat bersemangat. Saya paham," kata Lampard ketika ditanya tentang komentar pemain 20 tahun Inggris itu, seperti dikutip The Sport Review.

"Saya suka kepercayaan diri. Saya suka pemain yang seperti itu."

Namun, Lampard juga menegaskan bahwa Chelsea masih jauh dari sempurna. Timnya masih membutuhkan beberapa perbaikan supaya bisa berkembang jadi lebih baik lagi.

2 dari 2 halaman

Belum Waktunya Bicara Juara

Belum Waktunya Bicara Juara

chelsea (c) AP Photo

"Kami baru memainkan delapan laga. Kami bermain dengan baik, dan berada di posisi yang bagus," lanjut Lampard.

"Namun, masih ada banyak hal yang perlu kami perbaiki dan terus kami asah sebelum bicara tentang itu [peluang juara]. Itu semua tergantung pada diri kami sendiri," tegasnya.

Chelsea akan memainkan laga tandang kontra Newcastle di pekan ke-9, Sabtu (21/11/2020) malam nanti.

Sumber: The Sport Review