
Bola.net - - Mantan pelatih Manchester United, Warren Joyce, belum lama ini memberikan pujian pada Paul Pogba, Marcus Rashford, dan Wayne Rooney.
Joyce sempat menangani tim cadangan United selama delapan tahun antara 2008 hingga 2016, sebelum ditunjuk sebagai manajer Wigan di November.
Sosok berusia 52 tahun, yang akan kembali ke Old Trafford di akhir pekan untuk menghadapi tim asuhan Jose Mourinho di Piala FA, melihat sendiri perkembangan beberapa pemain utama United sejak masih di tim muda.
"Contohnya Paul Pogba, yang saya tangani selama dua setengah tahun di United. Saya tahu kala itu bahwa ia amat ingin menjadi pemain yang sukses di United, dan masih seperti itu," tutur Joyce menurut The Sun.
"Dia jelas memiliki talenta dari Tuhan dan dia mampu memanfaatkannya. Namun pelatih manapun yang mengatakan mereka sudah 'menciptakan' Pogba, Rashford, atau Rooney, jelas sedang berdelusi."
"Talenta yang mereka punya sifatnya genetik. Pogba memilikinya. Dia adalah pemain dengan kualitas fisik, mental, dan teknik yang luar biasa. Namun dia juga punya jiwa yang besar dan itu amat membantunya. Anda lihat mereka dulu dan bandingkan dengan sekarang, dan mereka ada di level yang dulu anda sudah perkirakan."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 24 Januari 2017 23:45
-
Liga Inggris 24 Januari 2017 23:16
-
Liga Inggris 24 Januari 2017 23:04
Evans: Di Depan Publik Rooney Jaim, Tapi di Ruang Ganti Kocak
-
Liga Inggris 24 Januari 2017 15:30
-
Liga Inggris 24 Januari 2017 15:10
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 21:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 20:57
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...