Pellegrini Yakin City Takkan Bermasalah Tanpa Aguero

Pellegrini Yakin City Takkan Bermasalah Tanpa Aguero
Manuel Pellegrini tak begitu cemas dengan absennya Aguero. (c) AFP
Bola.net - Manajer Manchester City, Manuel Pellegrini, tetap optimis timnya takkan bermasalah kendati harus tampil tanpa striker andalan mereka, Sergio Aguero.

Setelah tampil produktif di awal musim bagi The Citizens, Aguero diharuskan menepi setidaknya hingga dua bulan usai mengalami cedera betis di laga kontra Arsenal. Kabar tersebut jelas membuat fans City cemas, namun tidak bagi sang manajer.

Pasalnya, Pellegrini mengaku sudah terbiasa melakukan rotasi pemain. Dan salah satu keuntungan yang didapatkannya adalah kesiapan pemain pelapis, untuk menutup lubang yang ditinggalkan pemain utama yang cedera.

"Kami selalu berubah di setiap pertandingan. Hal ini penting bagi saya, yakni merotasi skuat," tutur Pellegrini.

"Kita akan lihat bagaimana perkembangan kondisi Aguero dalam beberapa hari ke depan, namun ia terus membaik setiap hari. Saya yakin ia akan kembali secepatnya." [initial]

 (mir/atg)