Pellegrini Tunggu Kontestan Lain Terpeleset

Pellegrini Tunggu Kontestan Lain Terpeleset
Pellegrini yakin EPL terus ketat. (c) AFP
Bola.net - Manuel Pellegrini berkeras kontestan Premier League lainnya juga bakal kehilangan poin di musim ini. Pasalnya, pria asal Chile itu yakin bahwa kompetisi saat ini berjalan lebih ketat daripada sebelumnya.

Manchester City baru saja kehilangan dua angka ketika mereka bermain di Carrow Road, kandang Norwich City. Setelah 90 menit berjibaku, Alvaro Negredo dkk harus puas dengan skor kacamata 0-0.

"Setiap tim akan kehilangan poin karena Premier League tidak mudah. Tidak ada laga yang mudah, terutama laga tandang. Tahun ini, Premier League akan lebih ketat dari musim sebelumnya," tutur Pellegrini menurut laporan The Mirror.

"Kami masih memiliki 13 pertandingan untuk memperebutkan gelar juara. Setiap tim pasti akan kehilangan poin. Minggu lalu, Chelsea-lah yang melakukannya ketika melawan West Ham. Sekarang, Arsenal. Kami harap kami akan terus berjuang hingga akhir," pungkasnya. [initial]

 (mir/rer)