Pellegrini: Tetangga Terpuruk? Biarkan Saja

Pellegrini: Tetangga Terpuruk? Biarkan Saja
Pellegrini hanya ingin fokus pada timnya. (c) AFP
Bola.net - Manajer Manuel Pellegrini menyebut bahwa ia tak tertarik untuk memikirkan apa yang terjadi pada Manchester United saat ini. Arsitek Manchester City itu lebih memilih untuk fokus pada keadaan timnya sendiri.

Semenjak tahun 2014, David Moyes dan United gagal mendapatkan satu kemenangan pun. Mereka ditundukkan oleh Tottenham di laga awal, kalah dari Swansea di Piala FA, dan kembali tumbang atas Sunderland di Piala Liga.

"Kami sama sekali tidak khawatir dengan apa yang terjadi di Manchester United," tutur sang pelatih pada reporter.

"Mungkin ini adalah musim yang aneh untuk mereka, namun kami tak memikirkan hal itu. Saya tidak pikir kami tak akan menjadi tim yang lebih baik karena mereka memiliki masalah atau halangan lain. Kami hanya mencoba untuk melakukan yang terbaik dan tak khawatir dengan tetangga kami," pungkas Pellegrini.

Manchester City akan bertandang ke St James Park untuk menghadapi Newcastle di laga lanjutan Premier League akhir pekan ini. [initial]

 (gl/rer)