Pellegrini: Terus di Barca, Toure Tak Bakal Seperti Sekarang

Pellegrini: Terus di Barca, Toure Tak Bakal Seperti Sekarang
Yaya Toure. (c) AFP
Bola.net - Pelatih Manchester City, Manuel Pellegrini, mengatakan bahwa Yaya Toure tidak akan menjadi pemain dengan kualitas brilian seperti saat ini jika ia terus bertahan di Barcelona.

Berusia 31 tahun, pemain Pantai Gading itu kini menjadi sosok pemimpin yang paling berpengaruh di City, setelah Sergio Aguero. Tak sedikit pihak yang menganggapnya sebagai gelandang tengah terbaik dunia.

"Jika ia terus bertahan di Barcelona, ia tidak akan pernah menjadi pemain seperti dirinya saat ini," jelas Pellegrini singkat, menurut laporan yang diturunkan oleh laman Brasil, Futnet.

Toure sendiri tak lama lagi bakal absen membela City di beberapa laga, lantaran ia harus bergabung dengan tim nasional negaranya untuk bermain di Piala Afrika 2015. [initial]

 (fut/rer)