Pellegrini Tak Tutup Peluang Beli Messi

Pellegrini Tak Tutup Peluang Beli Messi
Lionel Messi. (c) AFP
Bola.net - Manajer Manchester City Manuel Pellegrini tak menutup kemungkinan timnya merekrut bintang Barcelona Lionel Messi pada masa mendatang. Namun Pellegrini mengakui bakal sangat sulit untuk menarik Messi keluar dari Camp Nou.

Spekulasi mengenai masa depan Messi di Barca memang mencuat tajam belakangan ini. Meski La Pulga sudah menegaskan akan bertahan, namun ia tidak menutup kemungkinan hengkang di masa mendatang.

Chelsea dan City dikabarkan sudah siap menjadi klub yang akan menampung pemain asal Argentina itu bila benar-benar pindah. Terlebih kedua klub tersebut secara finansial sangat mampu untuk menebus harga Messi.

"Kami adalah tim penting saat ini karena kami merupakan salah satu tim yang bisa membeli pemain sama seperti enam, tujuh, delapan, atau sembilan tim yang berbeda," ujar Pellegrini dikutip Sunday Express.

"Tapi, sulit memikirkan Barcelona tanpa Messi. Tapi saya ulangi lagi, saya tidak tahu apa yang terjadi dengan Barcelona atau yang akan terjadi dengan Messi."[initial]

 (se/ada)