Pellegrini Tak Punya Rencana Khusus Untuk Hentikan Suarez

Pellegrini Tak Punya Rencana Khusus Untuk Hentikan Suarez
Luis Suarez (c) AFP
Bola.net - Duel antara Manchester City kontra Liverpool di Etihad Stadium malam nanti (26/12) akan menjadi pertarungan antara dua tim dengan produktivitas gol terbaik di Premier League. The Citizens saat ini telah mencetak 51 gol hingga pekan ke 17, sementara The Reds menjadi tim terproduktif kedua dengan gelontoran 42 gol.

Salah satu sosok yang paling dinanti aksinya dalam laga malam nanti adalah striker Luis Suarez yang saat ini menjadi pencetak gol terbanyak liga dengan 19 gol. Meskipun sadar akan ancaman bahaya yang ditebarkan oleh El Pistolero, namun Manajer City, Manuel Pellegrini, menyatakan bahwa ia tak akan menyiapkan rencana khusus untuk meredam Suarez.

"Liverpool bukan hanya Luis Suarez. Mereka adalah tim yang sangat bagus, akan sangat sulit menghadapi mereka. Semoga kami bisa melanjutkan trend positif di kandang," ungkap manajer asal Chile ini.

"Tak ada rencana khusus untuk membendung Suarez. Dia adalah pemain yang sangat ganas saat ini, namun kami harus bermain seperti biasanya. Saya tegaskan lagi, kami tidak bertanding melawan Liverpool dengan hanya memikirkan Suarez seorang."

Hasil dari laga ini berpotensi untuk merubah peta persaingan di papan atas Premier League. Saat ini City hanya tertinggal satu poin dari Liverpool yang menghuni posisi teratas, sementara Arsenal, Chelsea, dan Everton juga masih berpeluang untuk menyodok peringkat satu. [initial]

 (mrr/mri)