Pellegrini Tak Mau Pikirkan Man City Terlempar Dari Empat Besar

Pellegrini Tak Mau Pikirkan Man City Terlempar Dari Empat Besar
Manuel Pellegrini. (c) AFP
- Manuel Pellegrini mengatakan bahwa ia adalah sosok yang tak suka berpikir negatif. Pellegrini selalu berusaha untuk optimis dalam menjalani tantangan yang dihadapinya.


Seperti saat ini, Manchester City sudah tertinggal sepuluh poin dengan 11 laga tersisa di Premier League. Pellegrini menegaskan bahwa ia masih yakin City akan bisa juara, melewati tiga tim di atas mereka.


Pellegrini juga tak takut Man City akan terlempar dari zona empat besar, posisi untuk lolos ke Liga Champions musim depan. Alih-alih berpikir buruk, Pellegrini justru memilih untuk terus optimis.


"Tak lolos ke Liga Champions? Jangan bertanya soal berpikir negatif kepada saya karena saya tidak pernah melakukannya. Berpikir negatif tidak pernah ada dalam benak saya, terlebih saat ini. Yang penting bagi kami sekarang adalah terus bertarung untuk memperebutkan tempat pertama di Premier League," terang Pellegrini kepada BBC.


Manchester City saat ini menempati posisi empat klasemen sementara Premier League dengan 47 poin, sama dengan poin Manchester United yang ada di peringkat lima. Namun City masih menyimpan satu pertandingan sisa. [initial]


 (bbc/hsw)