Pellegrini Tak Mau Latah 'Serang' Mourinho

Pellegrini Tak Mau Latah 'Serang' Mourinho
Manuel Pellegrini. (c) AFP
Bola.net - Pelatih Manchester City, Manuel Pellegrini tampaknya tak mau latah dengan ikut mengomentari situasi di internal Chelsea. Terutama terkait perselisihan Jose Mourinho dengan dokter tim, Eva Carneiro.

Perselisihan antara Mourinho dan Eva telah menyita banyak perhatian publik. Telah banyak kecaman yang dialamatkan kepada Mourinho atas sikapnya yang dia tunjukkan kepada Eva.

Namun alih-alih mengomentarinya dan mengambil kesempatan dengan 'menyerang' Mourinho, Pellegrini lebih memilih santai dan tak mau terlibat jauh.

"Saya tak bisa memberikan opini tentang apa yang terjadi di klub lain. Begitu juga dengan pemain. Saya tahu mereka pasti lebih tertarik ke pertandingan," ujarnya.

"Pemain kami akan mencoba meraih kemenangan, apalagi laga ini digelar di Etihad. Saya pikir ini hanya melibatkan sepakbola, bukan hal lain," tandasnya.[initial]

 (tdm/dzi)