Pellegrini Siap Pikul Kegagalan City

Pellegrini Siap Pikul Kegagalan City
Manuel Pellegrini (c) AFP
Bola.net - Manuel Pellegrini menegaskan bahwa dirinya bertanggung jawab penuh atas semua hasil buruk yang diraih Manchester City. Oleh karena itu, Pellegrini meminta semua pihak agar tidak menyalahkan para pemainnya.

The Citizens saat ini sedang mengalami penurunan performa. Mereka melorot ke posisi empat di klasemen dan sudah terlempar dari persaingan memperebutkan gelar Premier League.

Tak sedikit pula yang menuding para pemain City seperti Yaya Toure, Vincent Kompany atau Edin Dzeko sudah gagal menunjukkan performa yang maksimal sehingga berimbas pada penampilan klub. Namun Pellegrini bersedia memikul semua tanggung jawab dari para pemainnya.

"Para pemain selalu memiliki dukungan saya. Saya memiliki kepercayaan kepada tim. Saya berharap kami akan mencetak banyak gol dan berhenti kebobolan gol mudah. Dengan kepercayaan, kami bisa pulih," ujar Pellegrini di situs resmi klub.

"Tanggung jawab saya adalah untuk seluruh tim. Saya memilih pemain dan saya selalu mempercayai mereka. Hasil adalah tanggung jawab saya. Pemain memiliki tanggung jawab juga, tapi saya memilih para pemain."[initial]

 (mcfc/ada)