Pellegrini: Semua Kompetisi Sangat Penting Bagi Kami

Pellegrini: Semua Kompetisi Sangat Penting Bagi Kami
Manuel Pellegrini (c) AFP
Bola.net - Manajer Manchester City Manuel Pellegrini mengaku bahwa timnya menginginkan semua gelar yang diikuti oleh The Citizens musim ini. Mantan Pelatih Malaga ini juga mengaku bahwa ia akan melakukan perubahan dalam melakukan pertandingan di Piala FA nanti.

"Kami akan melakukan perubahan karena kami terlalu sering bermain dalam beberapa minggu ini," ujar Pellegrini.

"Kami akan mencoba seluruh skuat dan memenangi pertandingan pertama kami di kompetisi ini karena bagi tim kami kompetisi ini sangatlah penting," imbuhnya.

"Saya dari awal telah mengatakan bahwa kami akan menganggap semua kompetisi adalah hal yang penting,".

Selain mengikuti Piala FA, Manchester City masih berkesempatan untuk mendapatkan gelar lain di kompetisi Liga Champions, Piala Capital One, dan tentunya Premier League. [initial]


 (sky/han)