Pellegrini Puji Performa Aguero

Pellegrini Puji Performa Aguero
Sergio Aguero dan Raheem Sterling (c) AFP
- Manajer Manchester City Manuel Pellegrini tampak senang dengan performa yang ditunjukkan Sergio Aguero saat melawan Aston Villa. Pellegrini pun tak sungkan memberikan pujian kepada bomber Argentina tersebut.


Aguero mencetak dua gol sehingga mengantarkan City menang dengan skor 4-0 atas Villa di Etiha Stadium. Dua gol kemenangan City sisanya dicetak oleh Yaya Toure dan Raheem Sterling.


Dengan tambahan dua gol ini berarti Aguero sudah mengemas 21 gol sepanjang musim ini. Pellegrini berharap Aguero bisa terus mempertahankan performa seperti ini.


"Ini adalah permainan tim bukan individu, tetapi Sergio telah membuat perbedaan," kata Pellegrini di situs resmi klub.


Ketika Anda memiliki pemain terbaik, tentu hal itu lebih baik bagi tim Anda. Tetapi jika Anda tidak memiliki mereka, penting bagi skuad Anda untuk bermain bagus. Saya selalu menginginkan Sergio bermain seperti yang diperlihatkannya hari ini.[initial]


 (mcfc/ada)