Pellegrini Masih Buka Pintu Untuk De Bruyne

Pellegrini Masih Buka Pintu Untuk De Bruyne
Kevin De Bruyne (c) AFP
Bola.net - Manuel Pellegrini mengakui bahwa aktivitas transfer Manchester City masih belum berhenti. City masih terus memburu pemain-pemain berkualitas untuk meningkatkan kinerja tim.

Salah satu pemain yang kabarnya menjadi incaran City adalah gelandang serang Wolfsburg; Kevin De Bruyne. Beberapa sumber bahkan menyebut bahwa City hanya tinggal selangkah lagi untuk bisa mendapatkan mantan pemain Chelsea itu.

Pellegrini pun mengindikasikan bahwa transfer itu masih bisa terjadi. Namun ia tak mau secara lugas menyebut nama De Bruyne sebagai salah satu target transfernya.

"Transfer De Bruyne saat ini hanya rumor, tidak penting bagi saya untuk menjawabnya. Ada banyak nama yang bisa dirumorkan akan bergabung ke City. Kita lihat saja apa yang akan terjadi sampai akhir bursa nanti," terang Pellegrini kepada Sky Sports.

Meski demikian, pelatih asal Chile itu mengakui bahwa City masih butuh tenaga baru. Ia merasa skuat City belum lengkap untuk mengarungi empat kompetisi musim ini.

"Saya rasa kami masih bisa membentuk skuat yang lebih besar lagi karena akan bermain di empat kompetisi. Jadi, jika kami bisa melakukannya dengan seorang pemain yang meningkatkan kualitas tim, kami akan melakukannya." [initial]

 (fft/hsw)