Pellegrini Indikasikan Comeback Kompany

Pellegrini Indikasikan Comeback Kompany
Vincent Kompany (c) AFP
- Vincent Kompany mungkin bakal fit untuk bermain melawan di leg kedua babak perempat final Liga Champions.


Kapten City kerap diganggu cedera betis di sepanjang musim ini dan hanya membuat 19 penampilan di semua kompetisi.


Kompany kali terakhir bermain di babak 16 besar melawan Dynamo Kiev, namun ia hanya bermain selama tujuh menit sebelum ditarik keluar.


Bek berusia 29 tahun hanya jadi penonton kala timnya bermain imbang 2-2 melawan PSG kemarin, namun Pellegrini mungkin bisa memainkan lagi sang kapten pekan depan di Etihad.


"Kita akan lihat perkembangannya pekan ini dan apa peningkatan yang ia tunjukkan," tutur Pellegrini pada Goal International.


"Sekarang, kami harus menguji kondisinya, dengan lebih banyak intensitas dan sulit untuk memberikan kesimpulan saat ini." [initial]


 (gl/rer)