Pellegrini: City Kalah Beruntung, Bukan Kalah Permainan

Pellegrini: City Kalah Beruntung, Bukan Kalah Permainan
Pellegrini bela permainan timnya. (c) AFP
Bola.net - Manuel Pellegrini menekankan bahwa Manchester City hanya tidak beruntung ketika dikalahkan oleh Chelsea di kandang sendiri semalam. Menurut pelatih asal Chile itu, anak buahnya sudah bermain sangat baik. Terlebih lagi, ada banyak penggawa mereka yang mengalami cedera.

"Chelsea bermain defensif, dan mereka fokus pada lini pertahanan, namun memiliki banyak peluang," tutur Pellegrini menurut laporan yang dilansir oleh The Mirror.

"Saya tidak berpikir bahwa mereka memiliki penguasaan bola yang lebih banyak di lini tengah. Saya tidak berpikir itulah mengapa kami kalah di pertandingan tadi. Saya pikir kami sudah memainkan pemain terbaik yang ada, dan itu bukanlah satu masalah tertentu," tutupnya.

Bagaimana dengan kalian Bolaneters? Setujukah jika Chelsea memang disebut tidak unggul secara permainan di pertandingan melawan Manchester City? [initial]

 (mir/rer)