Pellegrini Akan Jabat Tangan Mou

Pellegrini Akan Jabat Tangan Mou
Jose Mourinho dan Manuel Pellegrini (c) Ist
Bola.net - Manchester City akan menjadi tuan rumah dalam duel sengit kontra juara bertahan Premier League, Chelsea. Duel ini sekaligus menjadi pertandingan penuh gengsi bagi pelatih kedua tim, Manuel Pellegrini dan Jose Mourinho.

Kedua sosok ini terlibat perseteruan saat masih berada di Spanyol. Saat itu, Pellegrini kehilangan jabatannya sebagai pelatih Real Madrid dan kemudian digantikan oleh Mourinho. Dengan ketus Mou menyindir Pellegrini yang saat itu menerima tawaran Malaga.

"Jika Real Madrid memecat saya maka saya tidak akan datang ke Malaga. Saya akan melatih tim besar di Italia atau Inggris," ejek Mou kala itu.

Akibatnya, saat keduanya bertemu di Premier League, Pellegrini sempat enggan berjabat tangan dengan Mou pada saat City kalah atas Chelsea dengan skor 2-1 pada oktober 2013 silam.

Namun, kini Pellegrini nampaknya sudah berubah. Ia, dalam sebuah wawancara dengan Soccerway mengatakan akan menjabat tangan The Special One kala mereka berjumpa akhir pekan nanti (16/8).

"Saya memang memiliki perbedaan antara saya dengan dia tapi saya akan selalu berjabat tangan dengan dia," ungkap pelatih berkebangsaan Cile tersebut. [initial]