Pelatih West Ham: Chelsea Pantas Menang

Pelatih West Ham: Chelsea Pantas Menang
Slaven Bilic (c) EPL

Bola.net - - Pelatih West Ham, Slaven Bilic secara jantan mengakui bahwa Chelsea memang layak untuk meraih kemenangan saat kedua tim bertemu awal pekan ini.

The Hammers harus rela mengakui ketangguhan tim sekota mereka itu. Bermain di London Stadium, pasukan Slaven Bilic itu kalah dengan skor 1-2.

The Hammers sendiri sempat tertinggal dua gol lebih dahulu setelah Eden Hazard dan Diego Costa mencetak gol. Mereka baru mampu memperkecil kedudukan saat memasuki menit kedua masa injury time lewat gol Manuel Lanzini.

"Mereka pantas menang. Setiap serangan mereka setelah unggul 2-0 tampak berbahaya dari pinggir lapangan," ujarnya.

"Mereka tak akan menjadi santai. Mereka tampak serius," tambahnya.

"Saya bisa melihat mereka bertahan di atas dengan kualitas yang mereka miliki dan betapa solid dan konsentrasinya mereka, dan yang paling besar adalah kekuatan fisik mereka," tandasnya.