Pelatih Watford: Mustahil Ighalo dan Deeney Pergi

Pelatih Watford: Mustahil Ighalo dan Deeney Pergi
troy deeney (c) AFP
- Pelatih , Quique Sanchez Flores menegaskan bahwa dua penyerang andalannya, Troy Deeney dan Odion Ighalo tak mungkin meninggalkan klub saat ini.


Dua nama terakhir memang santer dikaitkan dengan beberapa klub setelah tampil gemilang musim ini. Terlebih Ighalo, yang sejauh ini telah mencetak 14 gol dari 20 pertandingan Premier League.


Beberapa waktu lalu dikabarkan bahwa Arsenal mengincar Deeney dengan harga 20 juta poundsterling, sementara Ighalo disebut juga diincar beberapa klub besar Premier League.


Namun dengan tegas Flores menepis rumor tersebut. "Saya pikir adalah benar-benar mustahil bagi mereka untuk pergi," bantahnya.


"Mereka punya keyakinan pada diri mereka sendiri dan mereka tak buru-buru untuk meninggalkan Watford. Kami senang klub lain tertarik pada pemain kami. Ini membuktikan bahwa pemain kami bekerja dengan sangat baik dan fokus kami adalah pada pekerjaan kami sendiri," tandasnya.[initial]


 (tds/dzi)