Pelatih Dortmund Yakin Klopp Bakal Sukses di Liverpool

Pelatih Dortmund Yakin Klopp Bakal Sukses di Liverpool
Jurgen Klopp (c) AFP
- Pelatih Borussia Dortmund, Thomas Tuchel, mengaku yakin Jurgen Klopp bakal bisa sukses bersama klubnya saat ini, .


Klopp pergi meninggalkan Dortmund pada akhir musim lalu. Setelah sempat rehat beberapa bulan, ia akhirnya memutuskan menerima pinangan dari Liverpool. Awal bulan ini pun ia resmi menangani Jordan Henderson cs.


Banyak fans yang bersemangat dan yakin manajer asal Jerman itu bakal bisa membangkitkan Liverpool. Namun di dua laga awalnya, Klopp hanya sanggup membawa The Reds main imbang saja. Keraguan pun mulai sedikit bermunculan.


Namun Tuchel, yang mewarisi kursi pelatih dari Klopp, yakin koleganya itu bakal bisa meraih kesuksesan bersama Klub Merseyside tersebut.


"Saya yakin 100 persen bahwa ia akan sukses. Saya juga yakin bahwa ia akan menciptakan sebuah fitur unik dari gaya sepakbolanya di Premier League," ujar Tuchel seperti dilansir Goal.


"Saya rasa ia bakal sukses dan kami akan terus berdoa. Saat ini tak ada kontak dengannya. Saya sempat mengiriminya sebuah SMS namun ia mungkin sudah menerima 2500 pesan singkat," tutur pria yang juga pernah melatih di klub Mainz ini. [initial]


 (gl/dim)