Pedro Dibajak Chelsea, Dietmar Hamann: Itu Kudeta Besar

Pedro Dibajak Chelsea, Dietmar Hamann: Itu Kudeta Besar
Dietmar Hamann (c) AFP
Bola.net - Legenda Liverpool, Dietmar Hamann mengatakan bahwa kesuksesan Chelsea menelikung Manchester United dalam perburuan Pedro adalah sebuah kudeta besar.

Pria Jerman ini juga mengatakan bahwa hal tersebut akan menjadi hal sangat tidak menyenangkan bagi pelatih Manchester United, Louis van Gaal, karena sejatinya mereka punya dana yang cukup untuk mendatangkan Pedro.

Hamann juga mengkritisi kebijakan transfer MU yang menurutnya hingga saat belum menunjukkan hasil. Menurutnya, dengan transfer yang sudah dilakukan MU belum menunjukkan permainan yang sesuai harapan.

"Van Gaal akan pusing kepalanya. Perebutan Pedro dari Manchester United oleh Chelsea adalah sebuah kudeta besar," ujar Hamann pada Daily Star.

"Saya pikir van Gaal tidak akan senang karena mereka punya uang untuk membelinya, mereka telah mendatangkan banyak pemain tapi untuk apa yang sudah mereka habiskan Saya berpikir mereka belum berkembang dengan cukup dan mereka membutuhkan lebih," tambahnya. [initial]

 (day/asa)